Exhibitions, MICE

Pameran EP Shanghai Tawarkan Internet Listrik, China Punya Proyek di Indonesia

ShareIndonesia berpeluang mempelajari otomatisasi bidang listrik dari pameran EP Shanghai yang tawarkan beragam teknologi kelistrikan berbasis Internet. Ekspo berlangsung di Shanghai pada...

Written by Rayendra L. Toruan · 2 min read >
Pameran EP Shanghai Tawarkan Internet Listrik

Indonesia berpeluang mempelajari otomatisasi bidang listrik dari pameran EP Shanghai yang tawarkan beragam teknologi kelistrikan berbasis Internet. Ekspo berlangsung di Shanghai pada 6-8 November 2019. Nikmati sambutan eksklusif penyelenggara.

Pameran EP Shanghai Tawarkan Internet Listrik
Suasana EP Shanghai dengan muatan beragam tekonologi kelistrikan berbasis internet dan otomatisasi. Pameran EP Shanghai tawarkan internet listrik, China punya proyek di Indonesia (Foto: Adsale Exhibition Services Ltd)

Mesin listrik atau lazim disebut genset buatan China termasuk populer di Indonesia. Beberapa perusahaan dari China juga membangun sumber kelistrikan di berbagai daerah di Indonesia.

Mesin genset berukuran kecil hingga berkapasitas besar mudah ditemukan di toko-toko di Indonesia. Harganya pun terjangkau mulau dari Rp2 jutaan hingga puluhan juta bergantung pada besaran sumber daya yang dibutuhkan.

Akan tetapi, pameran bertajuk EP Shanghai 2019 yang diselenggarakan oleh China Electricity Council, State Grid Corporation of China, dan Adsale Exhibition Services Ltd selaku event organizer yang berlangsung di Shanghai pada 6-8 November 2019, bukanlah semata ajang jual beli mesin genset.

Pameran skala internasional itu telah dilaksanakan 11 kali dan tahun 2019 merupakan penyelenggaraan yang ke-12. Hampir seluruh jenis peralatan dan teknologi tenaga kelistrikan—termasuk teknologi otomasi  yang diterapkan di sektor kelistrikan digelar di Shanghai New International Expo Center , China.

Menurut rilis Adsale Exhibition Services Ltd, pameran diikuti oleh 1.000 perusahaan dari 50 negara. Para peserta menempati area seluas lebih 55.000 m2.

Apakah perusahaan kelistrikan dari Indonesia ada yang ikut serta? Penyelenggara berharap para pelaku dan pengelola kelistrikan seperti Perusahaan Listrik Negara (PLN, Persero) berkesempatan mengunjungi EP Shanghai 2019.

Menurut rilis Adsale Exhibition Services Ltd, teknologi dan peralatan dengan inovasi terbaru digelar di zona dengan tema Transmisi dan Distribusi Satu Pintu, Otomasi Tenaga Listrik, Internet Benda Listrik (SG-EIOT), Pengujian Daya Listrik, dan Pengukuran dan Pemantauan.

Pengunjung juga berkesempatan menyaksikan gelaran Perangkat Pembangkit Listrik dan Penyimpanan Energi, Pabrikan Peralatan Listrik yang Cerdas , dan seperti apa tampilan fasilitas Pusat Data.

Selain menggelar mesin dan peralatan listrik—termasuk industri pendukung baik hardware dan aplikasinya—EO menyelenggarakan lebih dari 30 berbarengan dengan kongres tingkat tinggi Internet Listrik Benda (SG-EIoT)”, dan  EPTC Pengoperasian dan Pemeliharaan Stasiun Listrik.

Beragam ilmu praktis tentangh kelistrikan juga dapat ditimba dari seminar Teknologi Informasi dan Integrasi IndustrialisasiEP Shanghai 2019 menciptakan platform informasi dan perdagangan satu atap bagi para pelaku industri kelistrikan.

Pembangunan kelistriklan melalui internet dapat disaksikan di hal SG-EIoT—para pelaku bisnis mengetahui cara mempercepat implementasi dan strategi sehingga perusahaan (kelistrikan) dapat dikelola menjadi perusahaan energi kelas dunia—meliputi 3 fungsi dan 2 jaringan.

Penggunaan Internet di sektor kelistrikan merupakan bagian sistem otomatisasi untuk mencapai tingkat smart grid. Ini bertujuan untuk menghubungkan berbagai tautan dalam sistem tenaga kelistrikan antara peralatan dan pengguna akhir, perusahaan listrik, dan perusahaan pembangkit listrik dan pemasok.

Cara yang dilakukan tentunya dengan memanfaatkan teknologi informasi modern secara komprehensif  berbasis data, platform yang interkoneksi—wujud kecerdasan yang saling berinteraksi.

SG-EIoT mencakup empat lapisan meliputi penginderaan, jaringan, platform, dan lapisan aplikasi yang mengadopsi penginderaan cerdas, dan teknologi komunikasi canggih.

Di zona khusus tampil beberapa perusahaan yang menggelar peralatan dan teknologi terbaru berbasis Internet sehingga para pengunjung berkesempatan menambah wawasan tentang tren industri kelistrikan terbarukan.

Contohnya, solusi komprehensif untuk seluruh rantai pasokan industri, pembangkit listrik,  penyimpanan energy, peralatan listrik yang cerdas, dan pengujian dan sertifikasi baterai.

Jangan lewatkan gelaran pabrikan peralatan listrik cerdas meliputi sistem kontrol numerik, pemrosesan lembaran logam, peralatan pengelasan, penerapan laser, robot industri, alat profesional, pengujian logam, peralatan dan teknologi pengukuran.

Beragam kebutuhan pelaku industri kelistrikan di Indonesia dan ASEAN dapat diperoleh dari pameran EP Shanghai dan juga tawarkan Internet listrik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *