Agenda, Photo Stories

Concreteshow & Construction Indonesia 2018, Jakarta International Expo Kemayoran, 19-21 September 2018

ShareConcreteshow & Construction Indonesia 2018, Jakarta International Expo Kemayoran, 19-21 September 2018 Pembangunan jalan strategis sepanjang 1350 km (2015-19), 1000 km jalan...

Written by Rayendra L. Toruan · 1 min read >
Concreteshow & Construction Indonesia 2018

Concreteshow & Construction Indonesia 2018, Jakarta International Expo Kemayoran, 19-21 September 2018

Concreteshow & Construction Indonesia 2018
Dari kiri Harianto, Jun Lie, Mi Gao, dan Br. Aceng tim pemasaran Simar Indahjaya Kencana yang merupakan distributor Wingdao Xinxing Construction Machinery, produsen pengaduk semen cetekan. Perusahaan ini mengikuti pameran tahun 2017, dan beberapa perusahaan BUMN telah menggunakan mesin buatan Wingdao Xinxing. Concreteshow & Construction Indonesia 2018, Jakarta International Expo Kemayoran, 19-21 September 2018 (Foto: Rayendra L. Toruan)

Pembangunan jalan strategis sepanjang 1350 km (2015-19), 1000 km jalan tol, 26.000 m jembatan, 19.000 m pembangunan penggantian jembatan yang rusak–belum termasuk pembangunan dam, pelabuhan (kapal dan.udara), 1 juta unit rumah–memengaruhi pertumbuhan bisnis konstruksi dan bahan material seperti semen.

Pembangunan infrastruktur di berbagai kota dan pedesaan, menghubungkan sentra-sentra industri yang semakin luas. Para stakeholders kian mudah melakukan akses sesuai dengan tujuan masing-masing.

Meski pembangunan infrastruktur mengalami peningkatan, namun dalam dua tahun terakhir, beberapa musibah terjadi, seperti diungkapkan oleh Dradjat Hoedajanto Ketua Himpunan Ahli Konstruksi Indonesia.

Musibah itu terjadi sebagai tanda kegagalan konstruksi yang disebabkan malpraktik konstruksi, banjir, dan bencana alam dalam berbagai bentuk.

Kegagalan konstruksi dapat dihindari jika para pihak memiliki SDM yang profesional dan menerapkan proses konstruksi secara benar, dan mematuhi code of practice di bidang konstruksi, demikian Dradjat.

Ketua Asosiasi Perusahaan Pracetak dan Prategang Indonesia, Hari Nugraha Nurjaman menjelaskan bahwa para pelaku bisnis dapat saling bertukar pengalaman di bidang konstruksi.

Ketua Perkumpulan Produsen Beton Ringan Indonesia, Proberindo yang mengharapkan, agar kerja sama antarpihak terus meningkat.

Presiden Perkumpulan Produsen Mortar Industri Indonesia, Anton Ginting dan Presiden Direktur PT UBM Pameran Niaga Indonesia, Christopher Eve menyambut pameran yang menggabungkan konstruksi dan bahan bangunan–menginspirasi para pelaku dalam hal pengembangan teknologi dan inivasi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *