Exhibitions, MICE

Bagaimana India Memajukan Sektor Pertanian?

ShareBagaimana India memajukan sektor pertanian untuk menghidupi lebih 1,3 miliar jiwa orang? India mengekspor beras dan daging kerbau ke Indonesia. Italia pun...

Written by Jurnalis Industri · 1 min read >

Bagaimana India memajukan sektor pertanian untuk menghidupi lebih 1,3 miliar jiwa orang? India mengekspor beras dan daging kerbau ke Indonesia. Italia pun mensponsori pameran alat/mesin pertanian di New Dehli.  China dan Korea Selatan  ikut menikmati potensi pasar India.

Susno Duadji—mengaku sebagai petani—sedang berdiskusi secara B2B dengan salah satu direktur grup Aldeoz untuk menjajaki kerja sama (gambar kiri). Susno Duadji dan kawan-kawan serta didukung oleh Jamaludin bin Hasan CEO Venture SDN BHD (Malaysia) berencana mendidikan Asosiasi Pertanian se-ASEAN. G.R. Yadav marketing head perusahaan Shri K S Farm Impelements  dengan Greenking merek beragam mesin alat pertanian yang digelar pada eima agrimach India 2017 di New Dehli, India. (Foto: Rayendra L. Toruan)

Bekerja sama dengan Kementerian Pertanian India dan Federation of Indian Comerce and Industry (FICCI), Feder Unacoma (Italia) dan INDO-ITALIAN Chamber menyelenggarakan pameran alat dan mesin pertanian di New Dehli, India pada 7-9 Desember 2017.

Selain mendatangkan ribuan petani dari India, beberapa negara anggota ASEAN mengirimkan delegasinya melalui (undangan) Italian Trade Agency (ITA) di tiap negara.    Manajemen ITA di Jakarta pun memberi kesempatan kepada pelaku bisnis di Indonesia—seperti Susno Duadji, Jonny Sinaga, Edwin Anthony, Trisno Abdilah dan tiga orang jurnalis yang diikoordinir oleh Yaniman Lani—untuk menyaksikan bagaimana India memajukan sektor pertanian melalui pameran itu.

Total penduduk India lebih dari 1,3 miliar jiwa, namun negeri ini mampu melepaskan diri dari ketergantungan impor pangan. Bandingkan dengan Indonesia yang penduduknya hanya seperlima dari jumlah populasi India, kita masih mengandalkan impor seperti jagung, gula,garam, bahkan daging sapi dari India. Apa salahnya kita belajar bagaimana cara India memajukan sektor pertanian?

Menurut Menteri Pertanian India Radha Mohan Singh yang membuka pameran, pihaknya ingin melipatgandakan penghasilan para petani di India pada tahun 2022—melalui serangkaian revolusi—termasuk kebijakan makro yang melindungi dan memberdayakan para petani—dan penerapan teknologi mekanisasi pertanian mulai dari hulu hingga hilir.

Contohnya, anggaran diperbesar untuk membangun irigasi modern—bahkan terdigitalisasi—dan pembangunan pupuk yang sesuai dengan jenis tanaman pertanian di India. Kapasitas produksi pupuk India kini bakal menyamai posisi China. Bagaimana India memajukan sektor pertanian?

Kita akan melanjutkan informasi menarik tentang kemajuan sektor pertanian di India dan kecanggihan teknologi pertanian buatan Italia melalui rubrik Bilateral media ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *