Industrialisasi, Sistem Produksi

Tingkatkan Produksi Mobil dengan Teknologi Identifikasi Gelombang

ShareBagaimana cara meningkatkan produksi mobil dengan teknologi identifikasi gelombang melalui frekuensi radio? Tim peneliti menemukan teknologi yang bermanfaat untuk industri otomotif, logistik,...

Written by Erwin Prasetyo · 1 min read >
Tingkatkan Produksi Mobil

Bagaimana cara meningkatkan produksi mobil dengan teknologi identifikasi gelombang melalui frekuensi radio? Tim peneliti menemukan teknologi yang bermanfaat untuk industri otomotif, logistik, kesehatan, barcode, personnel tracking, farmasi, dan lainnya. Gunakanlah tag RFID.

Tingkatkan Produksi Mobil
Varian semakin banyak yang digunakan pada proses produksi mobil. Bagaimana cara memilih  banyak komponen yang saling berbeda dan sulit dibedakan oleh para pekerja karena bagian luar komponen-komponen otomotif itu tampak rumit. Tingkatkan produksi mobil dengan teknologi identifikasi gelombang (Foto/©: Fraunhofer IFF, Andreas Süß)

Bagaimana mobil diproduksi di pabrik? Optimisasi perlu dilakukan di ruang pabrik berukuran luas khusus lokasi produksi mobil.

Jumlah dan varian mobil pun meningkat. Sebagian pekerjaan dilakukan oleh robot (mesin). Peningkatan ragam pekerjaan meningkat sesuai dengan makin bertambahnya varian kendaraan yang akan diproduksi.

Bentuk varian baru misalnya lain dari varian sebelumnya—tentu berpengaruh terhadap bentuk komponen-komponen yang jumlah dan ukurannya saling berbeda.

Meski  kapasitas produksi semakin  meningkat, ongkos produksi harus tetap dalam batas yang telah direncanakan karena harga jual merupakan bagian faktor penentu serapan pasar.

Oleh karena itu, tim peneliti Fraunhofer menerapkan teknologi RFID untuk menghasilkan efisiensi pada lini produksi mobil.

Teknologi RFID menghasilkan lebih banyak transparansi saat berlangsung proses di logistik dan lini produksi di area pabrik mobil. Artinya penggunaan teknologi RFID menyebabkan profitabilitas semakin meningkat.

Menurut laman makeuseof.com, sistem teknologi RFID bekerja dengan bantuan frekuensi khusus atau berbentuk gelombang radio.

Tujuannya adalah untuk mengidentifikasi secara otomatis objek yakni komponen-komponen (mobil) yang berbeda bentuk, ukuran, dan manfaat.

Teknologi RFID memiliki  dua bagian. Melalui teknologi RFID, alat berupa sensor membaca data (informasi) secara terus-menerus yang dikirimkan gelombang radio pada frekuensi tertentu.

Teknologi RFID menggunakan tag khusus yakni jenis sistem pelacakan dengan menggunakan barcode cerdas  untuk mengidentifikasi tiap item komponen mobil.

Jadi, sesuai dengan fungsinya tag RFID merupakan sistem identifikasi berbasisdkan frekuensi radio. Dalam sistem tag RFID tersimpan data berupa informasi.

Informasi atau data itulah yang dipantulkan melalui gelombang radio yang kemudian dapat ditangkap, dibaca, dianalisis, dan alat kemudian berinteraksi dengan informasi yang tersimpan di  tag RFID.

Alat tag  RFID ditempatkan pada objek yang dapat dibaca (melalui sensor) dan lokasinya dapat di titik tertentu di lokasi pabrik.

Dengan menggunakan tag RFID maka identitas objek yakni komponen yang jumlahnya beragam—juga ukuran, bentuk, dan sebagainya—mudah ditetapkan.

Uniknya, alat tag  RFID  tidak membutuhkan sumber daya internal yang ukurannya demikian kecil seukuran butiran beras. Artinya, tag  RFID mudah ditempatkan di berbagai lokasi sesuai kebutuhan.

Apa saja informasi yang terdapat dalam tag  RFID? Manajemen pabrik mobil mudah mendapatkan informasi posisi komponen dan informasi lainnya seperti ukuran, jenis komponen, dan lain-lain.

Manfaat lain dari tag  RFID sebagai alat untuk mengetahui posisi objek berupa orang atau binatang piaraan. Artinya, penggunaan teknologi RFID beragam bukan hanya untuk sektor otomotif.

Oleh karena itu, sektor finansial dan  tranportasi menggunakan tag  RFID dan juga sebagai barcode, tag keamanan, sektor kesehatan, dan bahkan untuk menentukan waktu (jadwal) bagi para pelaku bisnis.

Lebih luas lagi bidang penggunaan tag RFID meliputi iventory management dan asset tracking. Juga membantu pengontrol area khusus misalnya lokasi yang tidak sembarang orang/karyawan memasukinya.

Sistem tag RFID juga membantu bidang personnel tracking, penanda ID badging, sektor farmasi, sistem manajemen jaringan, dan sebagainya.

Bagaimana teknologi RFID bekerja misalnya pada kaca spion mobil? Uraian lanjutan tingkatkan produksi mobil dengan teknologi identifikasi gelombang  dapat menjawab penasaran kita.

Setiap pembeli mobil baru sebaiknya memerhatikan daftar deretan informasi tentang mobil itu sendiri—termasuk tag RFID.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *