FINANCE & INVESTMENT, Industrialisasi

Dapatkan Modal Usaha Rp250 juta – Rp2,5 Miliar, Astra Ventura Siap Mencairkan

ShareBagi perusahaan yang membutuhkan modal usaha mulai dari Rp250 juta hingga Rp2,5 miliar, Astra Mitra Ventura siap membantu dan mencairkannya setelah proposal...

Written by Marinus L Toruan · 3 min read >
Astra Ventura

Bagi perusahaan yang membutuhkan modal usaha mulai dari Rp250 juta hingga Rp2,5 miliar, Astra Mitra Ventura siap membantu dan mencairkannya setelah proposal bisnis disetujui. Astra juga menyiapkan financial clinic bagi perusahaan dan individu. 

Astra Ventura
Menurut manajemen Astra Mitra Ventura keadaan bisnis di Indonesia mulai membaik. Dapatkan modal usaha Rp250 juta – Rp2,5 miliar (Foto/@: Astra Mitra Ventura)

Perusahaan yang mengalami kesulitan finansial dan berencana menambah modal usaha, Astra Mitra Ventura salah satu perusahaan dari grup Astra, siap membantu. 

Astra Ventura

Kesiapan membantu itu disosialisasikan melalui diskusi bertajuk Kupas Tuntas Pinjaman Modal Usaha di Tengah Pandemi yang diselenggarakan bekerja sama dengan Workspez Teknologi Indonesia beberapa waktu lalu.

Penyedia jasa cloud accounting berbasis AI, Workspez mendukung Astra Ventura memanfaatkan keampuhan artificial intelligence (AI) untuk menjangkau masyarakat utamanya para pebisnis. Webinar itu dipandu oleh Wanti Wahyuni, seorang Profesional Tax Consultant, dan Armaji Sayoko, Direktur Astra Ventura selaku narasumber. 

Webinar itu menyasar para pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) termasuk pihak yang menekuni start up. Manajemen Astra Ventura menyadari dampak pandemi #Coronavirus yang menghambat laju berbagai bidang usaha—termasuk mengendornya modal usaha. 

Salah satu solusi yang ditawarkan oleh Astra Ventura berupa pemberian pinjaman modal usaha kepada para pelaku usaha dan bisnis. Dengan pinjaman itu maka para pelaku usaha mampu mempertahankan dan mengembangkan bisnis. Bagaimana cara mendapatkannya?

Silakan mengajukan pinjaman kepada Astra Mitra Ventura dengan melampirkan data keuangan, data legalitas, dan jaminan berupa asset yang dimiliki oleh calon peminjam. Sementara itu, kondisi usaha minimal telah berlangsung lebih 2 tahun, 

Astra Ventura selaku perusahaan modal ventura termasuk yang pro-aktif mendanai berbagai bidang usaha, antara lain pelaku industri manufaktur, otomotif, dan usaha lainnya. 

Selain dana, Astra Ventura memberikan arahan dan pendampingan bagi setiap mitra dan debitur sehingga lebih kreatif melakukan inovasi-inovasi baru agar lebih mampu bertahan bahkan berkembang di kala terpaan badai COVID-19

Demikian pula Workspez yang memiliki ahli keuangan siap membantu para pelaku UMKM sehingga lebih piawai mengelola keuangan bisnis dan cashflow usaha tetap terjaga dengan baik. 

Kolaborasi antara Astra Ventura dan Workspez ini bertujuan untuk membantu pelaku usaha untuk dapat terus melihat harapan dan peluang di tengah kondisi yang sulit. 

“Kami melihat kondisi pelaku bisnis yang menghadapi kesulitan mengelola cashflow usaha. Kami berharap agar pelaku usaha mengenal perusahan modal ventura. Manajemen arus kas atau cashflow melalui pembiayaan modal usaha,” tandas  Reyuko Syahrudin, Head of Account Development & Corporate Investment Astra Ventura

Mekanisme dan manfaat pinjaman modal usaha, cara mengelola modal kerja, cashflow usaha, dan pendampingan yang diberikan Astra Ventura kepada mitra dan debiturnya dalam pengembangan usaha, dijelaskan oleh manajemen Astra Mitra Ventura

“Astra Ventura menawarkan solusi berupa pinjaman modal usaha yang penting. Ini salah satu tujuan untuk melancarkan arus kas usaha agar mampu melewati masa pandemi. Dengan menganalisis cashflow, pelaku usaha akan mengetahui biaya yang dikeluarkan dan  kekurangan dana,” tutur Armaji Sayoko, Direktur Astra Ventura. 

Jika pinjaman berlebihan akan membebani perusahaan dan bila kurang (dana) tidak menyelesaikan masalah, Armaji Sayoko mengingatkan. 

Para pakar Astra Ventura dan Workspez Teknologi Indonesia berkolaborasi untuk memberikan pendampingan bagi para pelaku industry manufaktur dan start up. (Foto/@: Astra Ventura)

Kondisi sekarang ini tidak mudah dilalui bagi pelaku usaha, namun langkah-langkah preventif  perlu dilakukan secara maksimal mungkin untuk meminimalisasi risiko demikian rilis Astra Ventura. 

“Kreatif dan inovatif adalah dua hal penting yang harus terus dilakukan di masa pandemi ini untuk mengembangkan usaha,” imbuh Armaji Sayoko. 

Apakah ada kredit macet selama pandemi #Coronavirus? Manajemen Astra Ventura mengakui, terjadi penurunan pada awal masa pandemik, namun mulai Agustus 2020 keadaan mulai membaik. 

Oleh karena itu, para pelaku usaha memerlukan bantuan restrukturisasi dan tambahan pembiyaan untuk mengoperasionalkan usaha. Beberapa industri tentu membubutuhkan investasi tambahan.

Untuk menghindari kredit macet, Astra Ventura memberikan pendampingan, financial clinic, dan konsultasi usaha. 

Astra mengedepankan komunikais yang baik dengan debitur dan mitra pasangan usaha agar saling tahu kondisi satu sama lain dan mendapatkan jalan keluar yang baik bagi kedua belah pihak.

Klinik finansial atau financial clinic merupakan salah satu program pendampingan Astra Ventura bagi  debitur dan mitra pasangan usaha yang bersifat umum dan bersifat private. 

Kegiatan ini berbentuk training dan konsultasi keuangan usaha sehingga pelaku usaha mampu menyusun  laporan keuangan yang akurat dan dapat membantu owner dalam mengelola keuangan bisnis, dan mampu menganalisis kondisi dan proyeksi ke depan. 

Biasanya financial clinic ini disajikan oleh staf ahli Astra Ventura dan eksper  panel sesuai dengan kebutuhan tiap debitur. Bagaimana Astra Ventura memberi contoh kreatif dan inovatif  yang sebaiknya dilakukan oleh pebisnis di masa pandemi?

Kreatif dan inovatif yang perlu dilakukan oleh pelaku usaha yakni kemampuan melihat kekurangan-kekurangan, dan menjadikannya sebagai peluang. 

Misalnya, melakukan inovasi produk dengan menggunakan raw materials yang dimiliki, dan inovasi bentuk bisnis yang out of the box agar dapat mempertahankan bisnisnya. 

Contohnya, beberapa debitur Astra Ventura melalukan inovasi produk yang tadinya membuat sparepart otomotif, kemudian membuat diversifikasi produk seperti pembuatan alat-alat kesehatan, face shield, aksesoris sepeda, masker, dan sebagainya.

Masa pengembelian berlaku selama 4 hingga 5 tahun, sementara bunga, cukup kompetitif. 

Kepercayaan para pebisnis terhadap Astra Mitra Ventura telah dinikmati oleh 119 nasabah yang meminjam dana dengan total Rp154 miliar pada tahun 2019.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *