AUTO-TECH, Marketing & Promotion

Mobil Toyota Hibrida Astra Makin Melaju Kencang

ShareDari segi bisnis, mobil Toyota hibrida yang dipasarkan oleh PT Toyota Astra Motor semakin melaju kencang di pasar Indonesia dan lebih cepat...

Written by Rayendra L. Toruan · 4 min read >

Dari segi bisnis, mobil Toyota hibrida yang dipasarkan oleh PT Toyota Astra Motor semakin melaju kencang di pasar Indonesia dan lebih cepat lagi jika dikenakan insentif pajak. Apa keuntungan menggunakan mobil hibrida dan bagaimana merawatnya? 

Mobil Toyota Hibrida
PT Toyota Astra Motor semakin intensif mengembangkan mobol hibrida atau hybrid. Bagaimana dengan mobil hidrogen? (Foto/@: PT Toyota Astra Motor)

Penulis/editor: Rayendra L Toruan

mmINDUSTRI.co.idPT Toyota Astra Motor (sumber): Peluang pasar mobil Toyota hibrida atau hybrid semakin terbuka lebar di Indonesia. 

Hal itu terungkap dari penjelasan Media Relations, Dimas Azka dan  Anton Jimmi Suwandy, Direktur Maeketing PT Toyota-Astra Motor ketia keduanya ditemui di tempat dan agenda yang berbeda belum lama ini.  

Menurut Dimas Azka pada saat worksop dengan para jurnalis di Menara Astra, PT Toyota Astra Motor (TAM) menerima Penghargaan Indonesia Top Digital Public Relations Award 2023—atas pencapaian kategori perusahaan otomotif roda empat (mobil) yang mempunyai skor tertinggi dalam aktivitas digital melalui media ciber dan media sosial. 

Salah satu aplikasi andalan TAM bertujuan untuk mengunduh aplikasi mTOYOTA guna memudahkan pelanggan atau pembeli mobil Toyota lebih lancer mengakses situs web resmi PT Toyota Astra Motor. 

Aplikasi itu juga mudah diunduh melalui Google Play Store sehingga pelanggan lebih leluasa menggunakan fitur-fitur yang tersedia di mTOYOTA seperti: Single Sign On, Customer & Vehicle Profile, Favorite Feature CustomizationPanic Button, Find My Car, Geofencing, dan Vehicle Tracking.  

Senada dengan penjelasan Dimas Azka, Direktur Marketing PT Toyota-Astra Motor, Anton Jimmi Suwandy  menyebutkan masyarakat semakin kritis sebelum memutuskan pilihannya. 

Calon pembeli ingin mengetahui informasi model dan brand mobil yang akan dibeli. Oleh sebab itu, TAM  menyediakan informasi mobil melalui official website dan sosial media dan blog/forum. 

Dari segi bisnis, penjualan produk PT Toyota Astra Motor cukup menggembirakan stakeholders perusahaan itu. Sejak tahun 2022.  TAM memproduksi kendaraan berbasis listrik dengan menggunakan Battery Electric Vehicle (BEV) dan produksi pertama adalah New Toyota bZ4X.

Pihak TAM juga menyediakan produk elektrifikasi lainnya dengan menggunakan teknologi Hybrid EV, Plug-In Hybrid EV, dan Battery EV demikian laman TAM.  

Menurut Direktur Marketing PT Toyota Astra Motor, Anton Jimmi Suwandi pihaknya merupakan  paling atas yang menjual mobil Toyota hibrida di Indonesia. Buktinya, mobil Toyota hibrida  mencapai market share hingga 56,1 persen pada segmen mobil elektrifikasi. 

Mobil Innova Hybrid merupakan favorit masyarakat Indonesia karena dinilai demikian irit penggunaan bahan bakar dan kemampuan menampung lebih  banyak penumpang dibanding dengan mobil di kelasnya. 

Anton menjelaskan bahwa penjualan mobil elektrifikasi terus meningkat dari tahun ke tahun—termasuk pada saat dunia dilanda krisis pandemi Covid-19. 

Penjelasan Anton Jimmi Suwandi itu digarisbawahi oleh Ketua Umum Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia, Suwandi Wiratno  yang juga salah satu pembicara pada  The Future Forum  yang diselenggarakan oleh Investortrust

Kanan ke kiri: Anton Jimmi Suwandi,  Direktur Marketing PT Toyota Astra Motor; dan Kusharijono, Direktur PT Astra Otoparts Tbk. (Foto/@: mmINDUSTRI/Rayendra L Toruan)

Melalui seminar bertajuk Potensi Besar Dan Kebutuhan Insentif Mobil Hybrida Suwandi Wiratno menjelaskan bahwa pemasaran mobil hybrid di Indonesia memiliki peluang dan tantangan tersendiri. 

Salah satu peluangnya adalah biaya perawatan kendaraan yang lebih murah ketimbang mobil konvensional.  Mobil hybrid  atau hibrida memiliki sistem manajemen energi yang kompleks, dan pengisian bahan bakar harus dilakukan dengan hati-hati. 

Sementara itu, pengamat otomotif, Bebin Djuana menyatakan bahwa mobil hibrida dapat berkembang besar di Indonesia jika pemerintah melakukan penghapusan atau pengurangan pajak penjualan atas barang mewah (PPnBM)—merupakan insentif fiskal untuk mobil hibrida dan listrik.

Bebin Djuana menegaskan bahwa PPnBM sudah tak relevan dan lebih baik fokus pada kebutuhan masyarakat serta kepedulian terhadap emisi dan konsumsi bahan bakar. Selisih pajak yang ideal semestinya 5 hingga 10 persen demikian Bebin mengusulkan.

Ia mengingatkan bahwa perbedaan teknologi baterai mobil hibrida yang masih lebih kecil dibandingkan baterai mobil listrik (BEV). Harga yang tinggi sebelum pajak sudah menjadi beban besar bagi konsumen. 

Harga mobil Toyota hibrida 

Mobil hibrida merupakan perpaduan antara dua sumber tenaga utama: mesin bensin konvensional dan motor listrik. Dikutip dari laman oto.detik.com, otomotif.kompas.com dan sumber lain, kita sebaiknya  memahami cara kerja mobil hibrida seperti berikut: 

  • Sistem Hibrida Paralel: Mesin mobil dan motor listrik berbasiskan hibrida bekerja bersama-sama untuk menggerakkan kendaraan. Motor listrik digunakan saat akselerasi awal atau dalam situasi lalu lintas padat. 
  • Motor ini memberikan torsi instan dan membantu mengurangi konsumsi bahan bakar.
  • Mesin bensin berfungsi sebagai generator untuk mengisi ulang baterai saat diperlukan. Mesin ini juga menggerakkan kendaraan ketika diperlukan, terutama pada kecepatan tinggi.
  • Baterai menyimpan energi listrik yang dihasilkan selama pengereman regeneratif dan digunakan untuk menggerakkan motor listrik.
  • Sistem Pengereman Regeneratif: Ketika pengemudi menginjak rem, motor listrik berfungsi sebagai generator. Energi kinetik yang dihasilkan oleh gerakan roda digunakan untuk mengisi ulang baterai.  Proses ini membantu mengurangi kehilangan energi yang biasanya terjadi selama pengereman konvensional.
  • Mode Operasi:  Mobil hibrida memiliki beberapa mode operasi, seperti: Mode listrik: hanya menggunakan motor listrik untuk menggerakkan kendaraan pada kecepatan rendah.

Sedangkan Mode Hibrida merupakan kombinasi antara mesin bensin dan motor listrik. Demikian juga mode baterai dengan menggunakan energi dari baterai hingga habis. 

Mode Pengisian Baterai: Mesin bensin mengisi ulang baterai saat diperlukan.

  • Manajemen Energi dengan sistem guna mengatur kapan dan bagaimana sumber daya (mesin bensin atau motor listrik) digunakan. Hal itu bertujuan untuk mengoptimalkan efisiensi dan kinerja kendaraan.
  • Apa Keuntungan Menggunakan Mobil Hibrida? Efisiensi bahan bakar karena penggunaan motor listrik, mobil hibrida lebih hemat bahan bakar.
  • Demikian juga emisi karena motor listrik menghasilkan sedikit atau tidak ada emisi gas buang—hal itu mengurangi polusi suara karena mobil listrik bergerak tanpa suara yang  bising, 
  • Sementara pengisian ulang baterai dapat diisi ulang melalui pengereman regeneratif dan mesin bensin.

Meski demikian, para pembeli sebaiknya mempelajari atau mengetahui bahwa setiap produsen mobil memiliki desain dan teknologi hibrida yang berbeda-beda.

 

Guna melengkapi informasi silakan menyimak video-video berikut:

https://youtu.be/OXAwUfuJpxI 

https://youtube.com/shorts/P3Kh-9UrRPM  

https://youtube.com/shorts/_no0Ul-FFDU  

https://youtube.com/shorts/6jM37UeFN2g  

 

Berapa harga mobil Toyota hybrid atau hybrid di pasar Indonesia? Dilansir dari laman toyota.astra.co.id,  tirto.id dan sumber lain harga mobil Toyota Innova Zenix Hybrid seperti berikut:

  • Harga mobil  G Hybrid Type dimulai dari Rp471.600.000 dengan fitur meliputi tampilan depan yang segar, velg 16 inci yang menawan, dan unit kepala 9 inci dengan konektivitas smartphone.
  • V Hybrid Type: Dimulai dari Rp535.750.000 yang dilengkapi dengan tampilan depan yang modern, velg 17 inci, dan atap panoramik yang dapat ditarik.
  • Sedangkan V Hybrid Modellista Type dimulai dari Rp545.600.000 dengan ornamen grille Modellista, spoiler bumper depan, dan sisi bodi dengan side skirt Modellista.
  • Q Hybrid Type dengan Rp614.750.000 yang menampilkan tampilan depan yang menarik, velg 18 inci, dan pintu belakang otomatis dengan perintah suara.
  • Sedangkan mobil Q Hybrid Modellista Type dimulai dari Rp624.600.000 dengan ornamen grille Modellista, spoiler bumper depan, dan sisi bodi dengan side skirt Modellista.

Harga di atas berlaku untuk wilayah DKI Jakarta, Bekasi, dan Banten sejak 15 November 2023. Harga jual dapat bervariasi di setiap dealer Toyota. 

Pada kesempatan workshop dengan para jurnalis industri, Corporate Communication  Grup Astra juga menampilkan para naras umber yakni: Presiden Direktur PT Menara Astra, Nilawati Irjani;  Group COO ASTRA PT Astra Tol Nusantara,  Billy Perkasa Kadar; dan Media Relations PT Toyota Astra Motor, Dimas Azka.

Selanjutnua Corporate Planning & Communications Division Head PT Astra Daihatsu Motor,  Edward P Napitupulu; Deputy General Manager Business Strategy Division PT Isuzu Astra MotorIndonesia, Rian Erlangga.  

Menurut para nara sumber, perusahaan yang mereka wakili masing-masing berkinerja baik dan melanjutkan perluasan bisnis dan peningkatan produktivitas.  

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *