Sistem Produksi

Pulomas Ekspor ke Pasar Dunia

ShareKonsultan media mendapat proyek puluhan juta rupiah tiap undang wartawan. Siemens berpromosi gratis melalui wartawan sepanjang tahun. “Saya dan kawan-kawan hanya menerima...

Written by Jurnalis Industri · 2 min read >

Konsultan media mendapat proyek puluhan juta rupiah tiap undang wartawan. Siemens berpromosi gratis melalui wartawan sepanjang tahun. “Saya dan kawan-kawan hanya menerima balpoin meski jarang menggunakan itu,” kata seorang wartawati saat menghadiri acara PT Siemens Indonesia.

Kiri-kanan: Andreas Alke manajemen energi, Josef Winter Presiden Direktur & CEO PT Siemens Indonesia, Roland Busch anggota dewan direksi Siemens AG, dan Ralf Christian CEO divisi manajemen Siemens AG (Sumber foto: Siemens Indonesia)
Kiri-kanan: Andreas Alke manajemen energi, Josef Winter Presiden Direktur & CEO PT Siemens Indonesia, Roland Busch anggota dewan direksi Siemens AG, dan Ralf Christian CEO divisi manajemen Siemens AG (Sumber foto: Siemens Indonesia)

Siemens Indonesia mempunyai beragam kegiatan bisnis yang dipublikasikan sepanjang tahun. Siemens demikian kreatif menggunakan media untuk mempromosikan kegiatannya secara gratis, seperti peringatan ulang tahun ke-40 pabriknya di Pulomas, Jakarta pada  Oktober 2015.

Hampir 50 orang jurnalis dan lebih 300 perwakilan bisnis dan pejabat pemerintah—termasuk Menteri Perindustrian Saleh Husin hadir. Setelah menerima hadiah berupa balpoin, seorang wartawati tampak kecewa. “Saya datang ke sini dari kantor yang lokasinya jauh,” ujarnya. Para wartawan pun kurang menikmati makan siang, karena orang Siemens meminta agar meninjau pabrik sebelum makan siang.

“Wah kita seperti anak buah Siemens dan konsultan media,” ujar jurnalis lainnya. “Konsultan media hanya mengoordinir jurnalis, namun mereka dapat proyek,” ujar wartawan yang mengaku terus terang, ulang tahun pabrik Siemens tak berdampak kegembiraan bagi jurnalis.

Akan tetapi,  tidak setiap acara wartawan gigit jari. Pada minggu ke-3 bulan Agustus 2015, Siemens memberi tiket gratis kepada beberapa wartawan untuk menghadiri konferensi bertajuk Greater reliability, safety and efficiency through innovative, integrated technology and experience yang diselenggarakan di Denpasar Bali. Meski hanya 2 hari dan tanpa uang saku, tutur seorang jurnalis, wartawan bisa bertukar pikiran dengan para pembicara seperti David Ong (SPACe 2015), Friedhelm Geiger (Siemens), Augie Widyotriatmo (ITB), Bob Gill (ARC Advisory), Mareike Blettner (Siemens), Thilo Stieber (ATOS), Hung Chan (MESCADA Australia), Poltak Sinaga (Kaltim Prima Coal), dan Trinh Hoang Phuc (Vietnam).

Hadir pula Cinderella Basilio (Singapura), Ato Ansori (Java Diamond Indonesia), Elman R Pakpahan (Indocement Tunggal Prakarsa), Uten Iamtari (Thailand), Widada DS (Krakatau Steel), Lee Cher Hau (Malaysia), David Ong (Singapura), Alwyn Broderic Chus (Filipina) dan tentu Josef Winter (Siemens Indonesia). Acara di Denpasar itu disponsori oleh perusahaan seperti Atos, DNR, MESCADA, ReVISYS, Excel Marco, SIMENTARI, ZI-ARGUS, Pc, dan SINERGI INTEGRA PERSADA.

Otomasi mesin di PT Kaltim Prima Coal

“Kita berkesempatan saling berhubungan antarpengguna produk Siemens,” ujuar David Ong dari SPACe. Manajer Divisi Proyek Perluasan PT Kaltim Prima Coal (KPC), Poltak Tarcisius Sinaga mengaku mesin-mesin di pabriknya tidak lagi diooperasian secara manual. Secara otomatis, semua mesin yang bekerja dikendalikan melaui ruang control system. KPC  menggunaan teknologi otomasi buatan Siemens untuk menggerakkan 65 conveyor yang jika direntangkan bisa mencapai 47 km di area 25 km lokasi tambang.

Apa peran PTJava Diamond pada industri manufaktur? Perusahaan ini merupakan integrator yang membuat konsep dan mengerjakan proyek otomasi yang digunakan loleh  end-user seperti perusahaan semen, gula, tambang, dan sebagainya. Bila tingkat kerumitan suatu sistem tinggi maka biayanya pun akan tinggi. Teknologi otomasi juga diproteksi dengan tool security yang mampu melindungi sistem dari peretas. Contohnya pada proses enkripsi storage saat berlagsung proses transfer data. Bila device tidak dikenal oleh sistem maka proses akan dibatalkan.

Sementara itu, pada perayaan 40 tahun pabrik Pulomas, Josef inter dan koleganya  meresmikan Pusat Kompetensi Medium-Voltage Systems Regional Hub ASEAN-Pacifi, dan meluncurkan lini perakitan baru untuk Air-insulated Switchgear. Menurut Winter,  pabriknya berdiri pada 1975 yang mempekerjakan 350 orang dan 100 orang bertitel insinyur. Siemens menjadikan pabrik itu sebagai pusat produksi regional untuk perangkat Air-insulated Medium and Low Voltage Systems yang dijual di pasar Indonesia dan sebagian ekspor ke pasar dunia.

Di  Pusat Kompetensi ini, diangani produk dan sistem perangkat listrik bertegangan rendah dan menengah—termasuk bidang teknik, pengadaan, tender, dan pemasangan di wilayah ASEAN-Pasifik. “Hal ini sejalan dengan strategi kami untuk meningkatkan jejak lokal dan nilai tambah di Indonesia,” imbuh Roland Busch anggota Dewan Direksi Siemens AG.

Siemens memperkenalkan SIMOSEC–Air insulated Switchgear for secondary power distribution systems up to 24 kV untukmemenuhi kebutuhan pasar Indonesia. SIMOSEC menawarkan siklus biaya yang rendah dengan kualitas teruji yang dapat digunakan pada gardu transfer, gardu distribusi listrik maupun gardu pengalih daya utilitas pada fasilitas publik, bangunanumum maupun pabrik industri. Produk baru ini akan membantu meningkatkan portofolio Siemens untuk produk perangkat listrik bertegangan menengah yang diproduksi di Indonesia.

[box type=”note”]

Simak artikel selanjutnya dengan topik  PRODUKSI (1)
Siemens Berkarya di Indonesia 160 Tahun

[/box]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *