Green & Waste Management, Industrialisasi, WATER-TECH

Kawan Lama Siap Bersihkan Area dengan Viper Cleaning

ShareKawan Lama siap bersihkan area dengan viper cleaning dan hasilnya lebih optimal dan efisien. Kepedulian kita masih rendah terhadap lingkungan yang bersih...

Written by Jurnalis Industri · 2 min read >

Kawan Lama siap bersihkan area dengan viper cleaning dan hasilnya lebih optimal dan efisien. Kepedulian kita masih rendah terhadap lingkungan yang bersih sehingga Indonesia masih di bawah Singapura, Malaysia, dan Thailand. Simak kinerja mesin viper seharga Rp180 juta dan Rp2 jutaan per unit.

Kawan Lama Siap Bersihkan Area dengan Viper Cleaning
Henry Louis Budisusetua Associate Director PT Kawan Lama Sejahtera dan Product Manager Pungky Purboyo yang membanggakan Viper seri ride on scrubber dryer seharga Rp180 jutaan per unit, namun diberi diskon lebih dari 25 persen selama pameran di Kemayoran. Kawan Lama Siap Bersihkan Area dengan Viper Cleaning (Sumber foto: PT KLS)

Berapa orang yang kita butuhkan untuk membersihkan lantai seluas 4000 m2 dalam sejam? Yang pasti lebih dari satu orang dengan menggunakan alat pembersih manual.

Apakah hasil pekerjaan dengan tenaga manusia bersih seperti yang kita harapkan? Kita tidak dapat menjaminnya.

Namun, dengan mesin canggih semisal Viper—hasil rancangan dan teknologi Nilfisk A/S (Denmark)—lantai seluas 4000 m2 disapu bersih seratus persen. Meski harganya Rp180 juta namun hasik sapuannya, silakan buktikan sendiri.

Oleh karena itu,  Kawan Lama siap bersihkan area dengan viper cleaning  yang hasilnya jauh lebih bersih secara optimal dan efisien.

Efisien artinya, pemilik gedung atau area industri yang potensi kotorannya cukup besar, tidak memerlukan banyak tenaga manusia.

Cukup dengan menekan tombol yang dihidupkan 4 unit aki, operator duduk santai menyetir kemudi Viper ke area yang hendak dibersihkan.

Dengan mengoperasikan mesin pembersih lantai, tenaga manusia bakal disingkirkan, bagaimana nasib jutaan pekerja nanti?

“Justru kita menghormati manusia, jangan bekerja sebagai pembersih  lantai seumur hidup,” sahut Henry Louis Budisusetua Associate Director PT Kawan Lama Sejahtera.

Ia menyarankan agar orang yang bekerja membersihkan secara manual dilatih agar dapat menggunakan mesin berteknologi canggih.

Di zaman now, imbuh Pungky Purboyo Product Manager PT Kawan Lama Sejahtera, orang tidak dapat menghindari kehadiran teknologi.

Untuk itulah, PT Kawan Lama Sejahtera berusaha memenuhi kebutuhan para customer yang membutuhan cleaning equipment berkualitas. Alat pembersih itu dinamai Viper cleaning machines berkualitas internasional.

Sejak tahun 2008 PT Kawan Lama Sejahtera dipercaya sebagai penyalur tunggal alat-alat kebersihan bermotor dengan merk Nilfisk A/S (Denmark).

Setelah berja sama dengan Nilfisk A/S selama lebih dari 10 tahun, PT Kawan Lama Sejahtera ditetapkan sebagai penyalur tunggal produk alat-alat kebersihan  merk Viper.

Henry menjelaskan, di sektor kebersihan, penggunaan alat-alat kebersihan bermotor lebih efisien dan optimal karena pekerjaan diselesaikan lebih cepat dan kualitas kebersihan terjaga. Oleh karerena itu, PT Kawan Lama Sejahtera melengkapi jajaran produk alat-alat kebersihan dengan Viper.

Dengan moto Reliable, Powerful, Easy, Viper Cleaning mudah didapatkan oleh para pelaku bisnis dan profesional.  Reliable,  pengalaman selama lebih dari 20 tahun sebagai produsen alat-alat kebersihan adalah bukti bahwa VIPER merupakan produk yang dipercaya oleh pelanggannya karena sangat handal.

Selain prodik yang berkualitas, kata Pungky, dukungan jaringan distribusi dan pelayanan purna jual yang kuat merupakan bagian dari jaminan Kawan Lama.

Powerful, menggunakan teknologi produksi Rotational Molding (roto-molding), proses pembuatan tanpa perekat dan sambungan yang membuat bodi kokoh dan  tetap ringan. Viper menggunakan motor listrik yang kuat dengan penggunaan listrik yang rendah.

Easy,  Viper dirancang agar mudah digunakan oleh operator pemula sehingga risiko kerusakan akibat salah pemakaian dapat ditekan seminimal mungkin. Pelanggan pun mudah mendapatkan pelayanan purna jual melalui jaringan service center yang tersebar di seluruh Indonesia.

Sedangkan harga, PT Kawan Lama Sejahtera mematok 5 pilihan tipe produk Viper Cleaning machines yang diawali dengan  Dry Vacuum dengan kapasitas 10 & 15 liter (Rp2 jutaan), dan Wet & Dry Vacuum dengan kapasitas 30 Liter s/d 75 liter (Rp3 jutaan-Rp8 jutaan).

Sementara Walk Behind Scrubber Dryer dengan cable power atau battery (Rp33 jutaan-Rp60 jutaan), Ride on Scrubber Dryer berkapasitas 72 iter s/d 120 iter (Rp100 jutaan), dan Polisher (alat pemoles lantai) Low & High Speed (Rp15 jutaan).

Selain memberikan jaminan selama satu tahun, Kawan Lama siap bersihkan area dengan viper cleaning. Saatnya membuka usaha dengan menawarkan konsep ramah lingkungan yang didukung oleh peralatan canggih buatan Denmark.

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *