Industrialisasi, Sistem Produksi

Cetak Suku Cadang dengan 3D, Operasikan Manufaktur Tanpa Pabrik

ShareCetak suku cadang dengan 3D , mudah membuat dan memproduksi yang dibutuhkan. Pindai suku cadang—misalnya kendaraan membutuhan penggantian—kemudian produksi atau cetak untuk...

Written by Jurnalis Industri · 2 min read >
Cetak Suku Cadang dengan 3D

Cetak suku cadang dengan 3D , mudah membuat dan memproduksi yang dibutuhkan. Pindai suku cadang—misalnya kendaraan membutuhan penggantian—kemudian produksi atau cetak untuk mengganti suku cadang yang  rusak. Era industri 4.0 tidak memerlukan produksi massal.

Cetak Suku Cadang dengan 3D
Sistem pemindaian mampu mengukur komponen apa pun secara tepat waktu yang pada masa lalu kita harus mempelajarinya dalam proses yang berlarut-larut—kini mudah dibuat dengan teknologi 3D. Alat pemindai 3D mendukung proses pembuatan suku cadang yang dibutuhkan secara individual atau mandiri. Cetak suku cadang dengan 3D (Sumber foto: © Foto Fraunhofer IGD)

Bagaimana jika sandaran tangan patah di dalam mobil yang  memiliki vintage (alat kamera) rusak? Apakah harus memperbaikinya di bengkel?

Mau tak mau harus tanya bengkel dan belum tentu mudah mendapatkan suku cadang. Suku cadang kendaraan buatan zaman dahoeloe tidak dibuat lagi pada zaman now.

Jika tidak menemukannnya? Tidak  usah kuatir.  Suku cadang apa pun mudah mendapatkannya asalkan tekun untuk mencari desain suku cadang yang tepat atau suku cadang yang harus diganti itu dipindai dengan teknologi 3D. Analoig dengan teknologi kloning mahluk hidup. Cetak suku cadang dengan 3D.

Di era Industri 4.0, kita mudah memindai (scan) suku cadang yang dibutuhkan—sesuai ukuran batch satu—kemudian memproduksi (mencetak) sandaran tangan yang patah tadi.

Jika sebuah mobil vintage berhenti di sebuah jalan cukup lama, mungkin ada bagian suku cadang yang patah atau suatu suku cadang tidak berfungsi yang menyebabkan mogok.

Timbul masalah baru, suku cadang yang diperlukan tidak diproduksi lagi. Bagaimana cara mendapatkannya?

Pada era Industri 4.0 keadaan berubah total dan mudah mengatur kebutuhan.  Operasional manufaktur telah beralih ke ukuran batch satu dengan produksi individual—artinya suku cadang yang dibutuhkan mudah dicetak (diproduksi) yang jumlahnya disesuaikan dengan kebutuhan.

Tidak ada lagi produksi suku cadang secara massal.  Produksi massal yang berlaku pada era industri 3.0 telah berlalu. Selain menghemat ongkos produksi, stok tidak merlukan gudang lagi.

Meskipun operasional manufaktur secara individual masih jauh, namun para pakar optimis.

Para peneliti yang bekerja di Institut Fraunhofer khususnya bagian Riset Grafik Komputer IGD telah meneliti ukuran batch satu—merupakan awal  langkah besar dan mendekati kenyataan.

Cetak suku cadang dengan 3D

Teknologi produksi dengan cara baru yakni menggunakan  sistem pemindaian 3D sangat membantu untuk mewujudkan visi para ahli. Jika impian para ahli kenyataan,  banyak efek positifnya terhadap kehidupan umat manusia.

Sistem yang kami gunakan adalah memindai komponen secara mandiri dan real time,” imbuh  Pedro Santos kepala departemen Fraunhofer IGD.

Artinya, sebuah suku cadang dapat discan (pindai) oleh orang yang membutuhkannya kemudian mencetak (produksi) sendiri. Contohnya, Anda mempunyai sepeda motor antik  buatan tahun 1960-an, tidak perlu repot mencainya lagi.

Gunakan suku cadang yang lama  (rusak atau tidak berfungsi lag) dengan melakukan pemindaian.

Bagi pemilik mobil vintage yeng bagian suku cadang tertentu  rusak, mudah menggantinya. Komponen  yang rusak itu diletakkan di atas meja putar persis  di bawah lengan robot dengan alat pemindai.

Segala gerakan berlangsung secara otomatis. Lengan robot menggerakkan pemindai di sekitar komponen untuk mendata geometri lengkap dengan jumlah minimum lintasan.

Proses pemindaian bergantung pada ukuran dan kompleksitas komponen dan  hanya memerlukan waktu beberapa detik hingga menit.

Sementara pemindaian berjalan, algoritma cerdas membuat gambar tiga dimensi dari objek dlengkap dengan latar belakang.

Kemudian simulasi material dari gambar 3D memeriksa apakah cetakan 3D memenuhi persyaratan stabilitas yang relevan (sesuai dengan asli suku cadang yang akan diganti).Cetak suku cadang dengan 3D.

Pada langkah terakhir, komponen dicetak menggunakan printer 3D dan kemudian siap dipasang pada sandaran tangan di dalam mobil vintage.

Anda mencetak suku sadang yang dibutuhkan tanpa harus memerlukan sebuah manufaktur untuk membuatnya. Cetak suku cadang dengan 3D (Bahan diolah dari laman Fraunhofer IGD)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *